Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman, Bentuk Tim Monitoring dan Evaluasi UKS

Paritmalintang, BANGUNPIAMAN.COM - Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman telah membentuk tim monitoring dan evaluasi usaha kesehatan sekolah. Tim ini dibentuk dengan SK Bupati Padang Pariaman nomor : 02/BPP sekretariat/2017.

Tim yang dibentuk bertugas membina dan meningkatkan kualitas sekolah sehat, melakukan penilaian ke sekolah-sekolah, menentukan juara UKS untuk tingkat kabupaten Padang Pariaman dan selanjutnya menentukan sekolah tersebut sebagai perwakilan dalam lomba sekolah sehat tingkat propinsi sumatera barat tahun ini juga.

Sekda Padang Pariaman, jonpriadi selaku ketua tim mengatakan pihaknya akan menganggarkan dana pada anggaran perubahan 2017 untuk sekretariat UKS.

"Kita serius membina dan meningkatkan peran UKS. Pada tahun 2017 ini akan kita anggarkan pada anggaran perubahan untuk kantor/sekretariat UKS. Ini dirasa perlu agar anggota tim dapat berkumpul dan beraktivitas pada satu tempat. Disamping itu sekretariat menjadi item penilaian dengan bobot 30persen," ulasnya, Rabu (22/3/2017).

Tahun 2015 Padang Pariaman masuk 5 besar penilaian sekolah sehat tingkat propinsi. Namun peringkat ini merosot pada 2016 sehingga hal ini memicu semangat pemkab untuk berbenah dan bertekad kembali masuk peringkat 5 besar.

Jonpriadi menambahkan bahwa kesehatan lingkungan sekolah harus mendapat perhatian dari guru, murid dan seluruh masyarakat yang bermukim di sekitar area sekolah. Pihaknya berharap kebersihan lingkungan sekolah di Padang Pariaman semakin hari semakin baik.

"Kita melakukan pendekatan dengan semua stakeholders sehingga semangat untuk menjaga lingkungan sekolah tidak hanya dari warga sekolah akan tetapi juga muncul kesadaran masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan," sebut Jonpriadi.

Sementara itu, Kabag kesra, Irsyaf Bujang yang bertindak sebagai ketua pelaksana meminta masing-masing​ OPD yang terlibat pada kegiatan UKS untuk dapat memaksimalkan peran dan tugasnya masing-masing sebagaimana yang telah disepakati.

Irsyaf menambahkan bahwa UKS sangat menentukan karakter anak didik dalam mencintai lingkungan seperti memelihara lingkungan dari sampah.

"Melalui kegiatan UKS ini nantinya akan menumbuhkan budaya cinta lingkungan bagi peserta didik. Sehingga akan tercipta lingkungan sekolah yang asri dan sehat,"ujar mantan camat 2x11enam lingkung itu.

Kedepannya tim monev ini akan turun ke sekolah-sekolah yang telah ditunjuk untuk melakukan pembinaan. Mengenai jadwal ke lapangan nantinya akan ditentukan oleh sekretariat tim yakni Bagian Kesra Setdakab Padang Pariaman dibawah koordinasi Weni Efalina selaku Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan. (rel/wis)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.