Investor Lirik Pantai Pauh Pariaman Tengah, Untuk Dijadikan Kawasan Wisata Pantai Terpadu

Pariaman, BANGUNPIAMAN.COM---Membangun Kota Pariaman sebagai Kota Wisata ternama di Indonesia tak cukup dengan mengandalkan dana APBD namun dibutuhkan sumber dana lain yang bisa meluncur ke Kota Pariaman dalam bentuk Investasi.

Pemerintah Kota Pariaman terus berusaha menarik investor untuk berinvestasi di Kota Pariaman. Salah satu Investor yang akan berinvestasi di Kota Pariaman adalah Andini Puspitasari bersama Tim konsorsium untuk meninjau potensi dan titik investasi yang akan dikembangkan di Kota Pariaman.

Calon investor dari PT. Intravest Mitra Global ini berencana akan mengembangkan kawasan wisata terpadu pantai pauh Kecamatan Pariaman Tengah.

" ini pertemuan kita yang kedua, dimana pertama dengan Walikota di jakarta dan hari ini yang kedua, kami ingin lihat data dan potensi Kota Pariaman secara langsung dilapangan, hasilnya nanti akan kami rembukan investasi apa yang akan kami lakukan di Kota Pariaman".katanya pada waktu pertemuan dengan Wakil Walikota Pariaman Genius Umar di Ruang Rapat Walikota, Jum'at (25/11).

Genius menyebutkan, dalam pengembangan kawasan wisata secara cepat dan terukur Pemerintah Kota Pariaman sebaiknya melaksakannya melalui publik private pathner ship ( kerjasama dengan badan usaha) dalam bentuk unsolicited projects (proyek prakarsa/proyek inisiatif swasta)."Demi kelancaran investasi, tentu perlu jaminan kebijakan politik dan ekonomi." ungkapnya.

Wakil Walikota Pariaman, Genius Umar memaparkan potensi kota pariaman yang dapat dikembangkan baik oleh Pemko maupun swasta seperti kawasan pantai pauh, Pulau tangah, dan Pulau ujuang serta kawasan potensi lainnya.

"Kota pariaman janganlah dilihat sebagai Kota Kecil dengan penduduk kurang dari 100rb tapi lihatlah posisi pariaman yang strategis dikelilingi oleh kabupaten padang pariaman, Pasaman Barat, Agam, Padang Panjang dan dekat dengan Kota Padang, Ibu Kota Propinsi Sumatera Barat," tutur Genius

selanjutnya Genius menjelaskan jarak Kota Pariaman dengan Bandara BIM sangat dekat sekali sekitar 33KM yang bisa di tempuh dengan bis atau kereta api. Wisatawan dapat datang ke Kota Pariaman dengan menikmati kuliner dan multi event yang diadakan baik oleh Pemerintah maupun masyarakat.

hadir dalam pertemuan tersebut, Asisten 1, Khaidir, Asisten 2, Sukardi, Kepala Bappeda, Fadhli, Kepala Koperindag, Gusniyeti Zaunit, Kepala DKP, Dasril, Kepala BLH, Syaiful rizal, Kabag Hukum, Noviardi, Kabag Humas, Yalviendri. dan Kabid Asset Hartati Taher.

 (WIS/AS/HMS)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.