Pelantikan Kades Serentak, Wako Genius Umar Minta Kades Menjalankan Tugasnya Sesuai Aturan

Walikota Genius Umar Melantik 28 Orang Kepala Desa se Kota Pariaman, Untuk Masa Jabatan 2019-2025 di Aula Balai Kota Pariaman Senin 27 Mei 2019 ( Fhoto : Kominfo Pariaman)

PARIAMAN, BANGUNPIAMAN.COM---Walikota Pariaman Genius Umar resmi melantik sebanyak 28 orang kepala desa terpilih, untuk masa jabatan 2019-2025. Pelantikan yang berjalan meriah tersebut dilaksanakan di Aula Balai Kota Pariaman, Senin (27/5/2019).

Dari 31 kepala desa terpilih pada Pilkades serentak 28 April 2019 lalu, baru 28 desa yang telah dilantik, sementara tiga desa lainnya Desa Manggung, Desa Kampung Apar dan Desa Pauh Timur, menunggu berakhirnya masa jabatan hingga Desember 2019.

Dalam sambutanya Walikota Genius berharap kepada kepala desa yang baru saja dilantik untuk dapat mematuhi aturan. Diharapkan kepala desa untuk tidak ada yang melanggar.

Genius juga mengucapkan selamat kepada kepala desa yang terpilih, semoga amanah dalam mengemban tugas. Untuk memimpin desa untuk jabatan enam tahun mendatang.


Pelantikan yang berlangsung cukup meriah tersebut juga disaksikan juga oleh Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin, Ketua TP-PKK Kota Pariaman, Ny Lucyanel Genius, Kadis PMDes Kota Pariaman, Efendi Jamal, jajaran Forkopimda Kota Pariaman, Kepala OPD serta Kepala Desa dan Lurah se-Kota Pariaman. 

Pewarta : Harsyi Warsilah

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.