Pembangunan Pasar Rakyat Pariaman Capai Tahap Finishing

Maket Pasar Pariaman. 


PARIAMAN--Pembangunan Pasar Rakyat Pariaman dengan dana APBN hingga saat ini telah mencapai hampir 90 persen. Hal tersebut diungkapkan Plt.Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin usai meninjau proyek pasar rakyat pariaman hari ini, Jum’at (6/11/2020).


"Sekarang kondisi pengerjaan pasar tinggal finishing atau bisa dikatakan 90 persen, Insya Allah akhir tahun ini pembangunan pasar rakyat pariaman telah selesai dikerjakan dan awal tahun akan dioperasikan. Itu sesuai yang disampaikan oleh pimpinan proyek serta pelaksana pembangunan pasar tersebut," ungkapnya.



Lebih lanjut Dikatakan Mardison, setelah ditinjau bahwa semua bangunan yang ada di pasar tersebut sudah memenuhi persyaratan sesuai dengan ketentuan. Seperti sarana dan prasarana  toilet, ruangan dan tempat shalternya. 


Dengan selesainya Pasar Rakyat nantinya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat banyak sehingga tercapai transaksi perekonomian agar ekonomi dapat membaik


"Disperindagkop dan UKM Kota Pariaman akan mendata kembali bagi masyarakat yang akan menyewa tempat di Pasar Rakyat Pariaman. Tapi itu bagi masyarakat yang memiliki kartu kuning, sebagaimana komitmen kami dengan pedagang terdahulu," terangnya.


Ia berharap, hadirnya Pasar Rakyat Pariaman dengan bantuan dana pusat bisa memperindah serta mempercantik Kota Pariaman dan transaksi perekonomian menjadi membaik.

(KL)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.