Tim SBR Padang Pariaman Berhasil Raih Juara Pool C pada Kejurda Bola Voli Outdoor Senior Sumbar

 

Bupati Suhatri Bur Memberikan Ucapan Selamat, Sekaligus Memberikan Bonus. Fhoto : Prokopim

PADANG---Tim bola voli SBR Padang Pariaman berhasil meraih juara Pool C dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) Bola Voli Outdoor Senior antar klub/instansi se Sumatera Barat (Sumbar) 2021 memperebutkan piala bergilir Forum Komunikasi Anak Nagari (FKAN) Pauh IX di lapangan bola voli FKAN Kuranji,  Selasa (23/11/2021) malam.


Untuk mencapai juara Pool C, Tim SBR memenangkan dua pertandingan. Pada pertandingan pertama Tim SBR Padang Pariaman berhasil mengalahkan Tim POK Padang dengan skor 3-1 dan di pertandingan kedua Tim SBR berhasil menundukkan Tim BRI dengan skor sengit 3-2. Pada pertandingan sebelumnya Tim BRI mengalahjan Tim POK dengan skor telak 3-0.


Keberhasilan Tim dibawah asuhan pelatih Afdal dan manejer Burkhairan Burhan ini sebagai pemuncak Pool C, tidak terlepas dari dukungan Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur. Beliau sengaja datang untuk menyaksikan langsung perjuangan para pemain, dalam meraih angka demi angka pada malam itu. 


Kehadiran Suhatri Bur yang juga sebagai Ketua Umum Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Padang Pariaman, tentunya semakin memacu semangat para pemain untuk memenangkan pertandingan.


Sebagai ungkapan rasa syukur dan gembira atas kemenangan malam itu, Bupati Suhatri Bur langsung memberikan bonus uang tunai senilai Rp. 1 juta kepada para pemain yang diterima kapten tim Danil.


Kepada para pemain, Bupati Suhatri Bur berpesan, jangan terbuai dengan kemenangan, jaga stamina dan tetap berlatih. Karena lawan berikutnya akan lebih berat, yaitu pemenang Pool D yang akan bertanding Rabu (24/11) antara FKAN Padang, UNP dan Activa Tanah Datar.


Juga terlihat hadir di lapangan dan memberikan support kepada para pemain, Sekretaris Daerah Kabupaten Padang Pariaman Rudy Repenaldi Rilis yang juga menjabat sebagai Ketua Harian PBVSI Padang Pariaman, Kabag Hukum Riky Zakaria, S Kabag LPBJ Alfiardi dan Kabag Prokopim Anesa Satria.


Dihubungi terpisah, Ketua Panitia Pelaksana Kejurda FKAN Cup 2021, Irwan Zuldani mengatakan, kegiatan ini terlaksana atas Pokir anggota DPRD Sumbar Evi Yandri Rajo Budiman, dalam upaya menggairahkan kem­bali cabang olahraga bola voli di Sumatera Barat.


“Kejurda ini dilaksanakan dalam u­paya menggairahkan kem­bali cabang olahraga (Cabor) bola voli di tengah te­ngah masyarakat Kota Pa­dang khususnya dan Sumbar umumnya,” ujar Irwan Zuldani.


Dikatakan Irwan, Kejurda yang berlangsung mulai tanggal 21 sampai 30 November 2021 ini, diikuti sebanyak 30 klub bola voli senior se Sumbar terdiri dari 12 klub putri dibagi 4 Pool dan 18 klub putra dibagi 6 pool. 


Disamping memperebutkan Piala bergilir FKAN, panitia juga menyediakan hadiah bagi para pemenang. Juara I berhak menerima trophy dan membawa uang tunai Rp. 15 juta,  juara II menerima trophy dan uang tunai Rp. 10 juta serta juara III berhak menerima trophy dan uang tunai sebesar Rp. 7,5 juta. (Prokopim/Wis)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.