RRI Bukittinggi Akan Menggelar Iven Spektakuler Festival Pelajar Nusantara

 

BUKITTINGGI - Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) pada Oktober 2022 ini melaksanakan event spektakuler  yang diusung dengan nama Festival Pelajar Nusantara (FPN). 

Event ini dilaksanakan di seluruh stasiun kerja RRI di Indonesia menggelar kegiatan yang sama,  dan serentak pada 23 - 28 Oktober 2022.

Dengan tema " Kreatif, mandiri, bersatu untuk Indonesia emas, " di LPP RRI Bukittinggi  terdapat beragam perlombaan dan kegiatan seperti tari tradisional, video kreatif dan fotografi, fashion show, musikalisasi puisi, band indie, pameran karya inovatif, dan pameran UMKM. Untuk perlombaan total hadiah yang diperebutkan mencapai angka lebih Rp 24 juta.

Riki Satrio, Pelajar Kelas XII SMA Negeri 3 Bukittinggi  selaku Koordinator Logistik Festival Pelajar Nusantara (FPN) RRI Bukittinggi, Selasa (18/10) mengatakan, pihaknya  telah menyiapkan segala perlengkapan yang dibutuhkan untuk kelancaran kegiatan Festival Pelajar Nusantara ini, sehingga pada Kamis (20/10/2022)  logistik yang diperlukan itu akan disusun di lokasi acara.

Disampaikannya, Panitia Festival Pelajar Nusantara (FPN) RRI Bukittinggi memilih pelaksanaan  acara di dua lokasi, yakni bersifat indoor di Auditorium Loetan Soetan Toenaro, dan Outdoor di Panggung Publik di Halaman Utama LPP RRI Bukittinggi.

“Mengenai logistik semuanya sudah berjalan dengan lancar. Semuanya sudah dipersiapkan, tinggal menyusunnya lagi,  di hari Kamis 20 Oktober 2022.  Iya, semua logistik dan perlengkapan yang dibutuhkan dalam Festival  Pelajar Nusantara,” ujarnya

Dikatakan, khusus untuk konsep acara outdoor seperti mempergunakan panggung publik akan memfasilitasi item lomba tari kreasi, dikarenakan peserta masih dapat terlindungi oleh terik mentari dan cuaca hujan dikarenakan panggung itu telah dibangun dengan infrastruktur representatif. 

Namun, pihaknya juga menyiapkan tenda untuk mengakomodir bazar UMKM dan tenda berteduh jika ketika kegiatan dilaksanakan cuaca kurang mendukung.

“Bagi yang di outdoor, mungkin akan difokuskan untuk item acara seperti tari kreasi, itu kita adakan di pentas/panggung utama  RRI Bukittinggi ini, dan kebetulan pentasnya terlindungi oleh atap. Untuk pameran bazar UMKM yang direncanakan digelar di Halaman LPP RRI Bukittinggi juga  atau outdoor, disitu kita sudah menyediakan tenda, dan kita untuk teman-teman atau pengunjung yang akan berteduh ketika hari hujan,” ucapnya

Menurutnya, panitia Festival Pelajar Nusantara (FPN) RRI Bukittinggi telah mencermati lebih awal keberadaan lahan parkir yang dimiliki  ‘Radio Bela Negara’ ini sehingga butuh pemetaan lahan parkir cadangan dan tambahan.

“Iya kami sudah membayangkan tentang potensi itu bakal terjadi, soalnya kita mempunyai lahan  halaman atau lahan parkir yang sedang, mungkin tidak bisa semuanya kita tampung di satu sisi saja. Kita mungkin memanfaatkan di lahan parkir di bagian belakang gedung RRI Bukittinggi," ungkapnya.

Selain itu, Riki Satrio menambahkan, pihaknya mengaku posisi LPP RRI Bukittinggi berada di titik strategis sehingga ruas jalan Prof.M Yamin, SH Nomor 199 Aur Kuning menjadi penting bagi pengendara dan pengguna jalan, untuk menghindari dampak acara dengan keramaian dan potensi  kelancaran lalu lintas maka panitia akan berkoordinasi dengan OPD di lingkungan Pemerintah Kota Bukittinggi serta instansi terkait. (Nas)

 

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.