Wabup Suhatri Bur Apresiasi Takblik Akbar Yang Digelar LPM Nagari KKS

Wakil Bupati Padang Pariaman Ketika Menghadiri Takblik Akbar yang digelar Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian, Jumat (05/01/2018) malam, di Mesjid Raya Koto Mambang Kampuang Tanjuang. ( Fhoto : Darwisman )
Patamuan, BANGUNPIAMAN,COM---Wakil Bupati Padang Pariaman mengapreasiasi tablik akbar yang digelar Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian, Jumat (5/01/2018) malam, di Mesjid Raya Koto Mambang Kampuang Tanjuang.

" Saya sangat mengapresiasi gebrakan yang dilakukan LPM Nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian mengelar tablik akbar malam ini," ungkap Wabup yang sehari-harinya juga Ketua LPM Kabupaten Padang Pariaman tersebut.

Menurut Wabup, dengan menggalakan gerakan kembali ka surau yang digagas LPM Nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian diharapkan akan menjadi percontohan bagi nagari lainnya di Kabupaten Padang Pariaman. " Malam ini luar biasa antusias masyarakat menghadiri takblik akbar, sehingga Masjid ini tumpah ruah dihadiri masyarakat," katanya.

Dewasa ini, ulas Wakil Bupati, penyakit masyarakat dan penyalahgunaan narkoba akan menjadi prioritas utama Pemerintah Kabupaten Padangpariaman untuk memberantasnya secara bersama-sama. " Saya bersyukur dari laporan yang saya terima belum ada anak nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian yang terjerat kasus narkoba. Hendaknya ini bisa terus dipertahankan," kata mantan Ketua KPU Padang Pariaman itu.

Wabup meminta Pemerintah Nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian mau mencanangkan nagari ini sebagai nagari bebas narkoba. " Kalau nagari ini siap mencanangkan nagarinya sebagai nagari bebas narkoba, mungkin ini nagari pertama di Padang Pariaman yang menyatakan nagarinya bebas narkoba, " tambahnya lagi.

Sementara itu anggota DPRD Propinsi Sumatera Barat Endarmy disela kesibukannya yang cukup padat mengaku sangat bangga gebrakan yang dilakukan LPM Nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian." Luar biasa, baru kali ini saya menghadiri Takblik Akbar yang dihadiri banyak jemaah. Saya harap akan menjadi percontohan bagi nagari lain di Padangpariaman ini, " sebut politisi Partai Nasdem.

Ketua LPM Nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian Asril yang pernah bekerja di Jepang itu mengagas tablik akbar tersebut untuk mensiarkan gerakan kembali ka surau dengan berlandaskan adat basandi syara', syara' basandi kitabullah.

" Alhamdulillah berkat dukungan walinagari beserta seluruh masyarakat nagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian. acara malam ini dapat kita gelar. Insya Allah Tablik akbar ini akan terus berlanjut, " ungkapnya.

Tablik Akbar dengan mendatangkan guru Ilyas Tuangku Bagindo tersebut juga dihadiri malam itu Kabag Kesra Irsyaf Bujang, Camat Patamuan Hasan Basri, Kapolsek diwakili Babinkantimbas Erizal, Pj.Walinagari Kampuang Tanjuang Koto Mambang Sungai Durian Yoserizal, Ketua BAMUS Donal Efendi, S.Pd,  serta Mantan Ketua Forum Walinagari Padang Pariaman Nusirwan Nazar yang juga mantan Wali Nagari Sungai Durian (WIS***/)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.