Wali Kota Genius Umar Letakan Batu Pertama Pembangunan Mushalla Ar-Raudah MTsN 3 Pariaman


PARIAMAN,-Walikota Pariaman Genius Umar melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mushola Ar-Raudah MTSN 3 Kota Pariaman yang bertempat di Komplek MTSN 3 Kota Pariaman, Desa Talago Sariak Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman, Selasa (17/5).


Hadir juga dalam acara peletakkan batu pertama Mushola Ar-Raudah MTSN 3 Kota Pariaman  Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin, kepala Kemenag Kota Pariaman Ranalfi, Kepala Disdikpora Kota Pariaman Kanderi, Camat Pariaman Timur M.Arif Gunawan dan Niniak Mamak Desa Talago Sariak Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman.


Dalam sambutannya, Genius Umar mengapresiasi kegiatan ini dan sekaligus mendukung penuh pembangunan Mushola Ar-Raudah MTSN 3 Kota Pariaman.


“Keberadaan mushola disetiap sekolah merupakan hal yang sangat penting. Apalagi keberadaanya di tengah MTSN yang merupakan salah satu sekolah yang berbasis agama Islam. Disamping tempat beribadah, mushola ini bisa dijadikan sebagai tempat belajar praktek agama yang dipelajari didalam kelas, “ ungkapnya.


Pembangunan sebuah mushola tidak memandang kemewahan, namun yang lebih penting kelengkapan sumber daya dan akses menuju mushola. 


Hakekatnya pembangunan mushola ini merupakan derajat ketaqwaan dasar kecintaan kepada Allah SWT, guna tercapainya keselamatan di dunia dan akhirat.


“Dalam pembangunan mushola, sejak awal kita harus tanamkan nilai  kebersamaan dan jiwa kegotongroyongan. Kita yakin dan percaya bahwa niat baik kita untuk membangun sebuah mushola, akan dipermudah oleh Allah SWT sehingga tanpa terasa akan terkumpul dana dengan begitu cepat dan mushola ini bisa selesai sebagaimana mestinya, “ tambahnya.


Ia berharap dengan peletakan batu pertama ini, akan memberikan berkah kelancaran untuk pelaksanaan pembangunan Mushola Ar-Raudah MTSN 3 Kota Pariaman. 


Mushola ini nantinya dapat dimanfaatkan dengan sebaik mungkin sehingga para donator akan merasa bangga dan bahagia melihat mushola ini selalu dipergunakan dan bahkan anak – anak mampu berlomba – lomba untuk melaksanakan ibadahnya, “ tutupnya.(Rel/Harsy)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.