Denny JA: Penulis Dimuliakan dengan Organisasi, Bukan Sekadar Ekonomi

0
Pemenang Lomba Menulis Surat Bagi Guru dan Siswa se-Sumatera Barat di Hotel The Ritz Carlton, Jakarta, Kamis (11/9/2025) malam. 


JAKARTA, - Perkumpulan Penulis Indonesia SatuPena terus berupaya memuliakan penulis melalui organisasi. Menurut Ketua Umum DPP SatuPena, Denny JA, nilai ekonomi dari menulis kini makin berkurang seiring derasnya arus digital dan maraknya konten gratis.


Pernyataan itu disampaikan Denny saat menerima rombongan pemenang Lomba Menulis Surat Bagi Guru dan Siswa se-Sumatera Barat di Hotel The Ritz Carlton, Jakarta, Kamis (11/9/2025) malam. 


Rombongan dipimpin Ketua DPD SatuPena Sumbar Sastri Bakry bersama Sekretaris Armaidi Tanjung, pemenang guru Kusdar Yuni, pemenang siswa Jingga Aldernes, pustakawan Azil Andri, serta wartawan senior Zeynita Gibbon.


“Dulu menulis buku bisa memberi nilai ekonomi yang menjanjikan. Sekarang orang makin jarang membeli buku karena e-book dan konten digital tersedia gratis,” ujar Denny, yang juga Komisaris Utama Pertamina Hulu Energi.


Sastri Bakry menjelaskan, wisata literasi ini digelar untuk memberi penghargaan nyata kepada penulis. Para pemenang lomba diajak bertemu tokoh nasional, berkunjung ke Perpustakaan Nasional, Masjid Istiqlal, Kota Tua Jakarta, hingga mengikuti diskusi buku di PDS HB Jasin TIM Cikini.


Dalam kesempatan itu, Sastri menyerahkan buku “Senarai Kata Mengungkap Rasa” berisi kumpulan surat karya peserta lomba kepada Denny JA. Zeynita Gibbon juga menyerahkan bukunya “Di Bandara Heathrow Semua Bermula dan Berakhir”, sedangkan Armaidi Tanjung memberikan tiga karyanya.


Pemenang kategori guru, Kusdar Yuni, mengaku terharu mendapat kesempatan bertemu langsung dengan Ketua Umum SatuPena. “Apalagi dijamu makan malam di hotel berbintang lima di tengah kesibukan beliau. Kami sangat berterima kasih,” ucapnya.


Hal serupa dirasakan Jingga Aldernes. “Ini pengalaman pertama saya ke Jakarta. Selama tiga hari mengikuti rangkaian kegiatan sungguh berharga, termasuk dipercaya menjadi MC pada bedah buku karya Sastri Bakry,” katanya. (**/)

Posting Komentar

0Komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top