Ini Pesan Walikota Mukhlis Rahman, Kepada ASN Pemko Pariaman Jelang Ramadhan

Wako Pariaman Mukhlis Rahman saat berjabat tangan dengan beberapa ASN dihalaman balaikota setelah apel pagi.

Pariaman,BANGUNPIAMAN.COM- Walikota Pariaman Mukhlis Rahman mengingatkan empat hal kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko Pariaman menjelang datangnya Bulan Ramadhan 1439 Hijriah. Pesan tersebut disampaikannya ketika apel bersama di Halaman Balaikota Pariaman, Selasa (14/5/2018).

Ia mengatakan pada Bulan Puasa nanti, selaku ASN Pemko Pariaman agar dapat meningkatkan kenerjanya. "Karena Bulan Puasa adalah bulan yang penuh berkah, rahmat dan ampunan, sehingga jika kinerja meningkat kita harapkan hasilnya juga meningkat dari sisi duniawi dan akhiratnya. Artinya dari sisi duniawi kinerja kita meningkat dan disisi akhirat juga mendapat pahala yang berlipat", jelasnya.

"Jangan jadikan puasa sebagai alasan ASN untuk menunda pekerjaannya", sambungnya.

Kembali menuturkan ASN  agar bisa menjadi motivator untuk meramaikan mesjid dan mushalla. "Mari jadikan ASN sebagai contoh bagi lingkungannya untuk meramaikan mesjid dan mushalla, karena pada bulan ramadhan amal ibadah kita akan berlipat ganda apalagi bila melakukan shalat berjamaah di mesjid", jelasnya.

Kemudian Walikota dua periode tersebut juga mengingatkan ASN untuk menjadi tauladan bagi masyarakat dalam menjalankan puasa.  "Selaku ASN harus bisa menjadi contoh dan tauladan bagi masyarakat dalam melaksanakan dan menghormati bulan puasa. Pemko Pariaman akan menggelar razia terhadap warung-warung yang menjual makanan pada siang hari, jangan sampai ada ASN Pemko Pariaman yang terjaring dalam razia tersbut", lanjutnya.

"Mari kita selalu meningkatkan amal ibadah selama bulan puasa nanti, karena hasil akhir dari berpuasa adalah mendapatkan taqwa", tutupnya.

Terlihat Usai apel bersama, Walikota, Sekda, dan pejabat eselon dua serta ASN di lingkungan Pemko Pariaman memanfaatkan momen tersebut untuk saling berjabat tangan dan saling bermaaf-maafan.

Pewarta : Heri Martoni

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.