Patuhi Protokol Covid-19, Erick -Syawal Batasi Pendukungnya Antar Berkas ke KPU Pasaman Barat

Erick Hariyons-Syawal Syuro Resmi Mendaftar ke KPU Pasaman Barat Sabtu 5 September 2020. Fhoto : Robi Irwan

PASAMAN BARAT---Pasangan Erick Hariyona - Syawal Syuro daftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasaman Barat, Sabtu (5/9/2020).

Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pasaman Barat,  Erick Hariyona- Syawal Syuro (Esya) mendaftarkan diri ke KPU setempat untuk mengikuti Pilkada 2020.

Pantauan wartawan Portal Berita Bangun Piaman.Com, Sabtu.  Erick-Syawal (Esya) tiba di KPU Pasaman Barat sekitar pukul 11.40 WIB.  Mereka terlihat sama-sama mengenakan baju putih dan celana hitam.

Para pendukung Erick-Syawal juga terlihat mengantar pasangan ini dengan tetap mematuhi protokol kesehatan COVID-19.

Mereka disambut langsung Ketua KPU Pasaman Barat, Alharis di pintu masuk aula KPU Pasaman Barat.

Esya kemudian menyerahkan berkas yang diterima oleh KPU Pasaman Barat. Setelahnya, KPU langsung melakukan cek pernyaratan (verifikasi) syarat pendaftaran.

Pasangan yang mengusung slogan energi baru Pasaman Barat ini diusung oleh Partai Golkar, PPP dan Perindo.

Koalisi  ini akan bekerja cerdas meminta doa dan dukungan masyarakat Pasbar dengan menghadirkan pilkada yang satun, badunsanak dan berkomitmen siap memenangkan Pilkada

Erick Hariyona -- Syawal Syuro diusung oleh 4 Partai Politik (Palpol) Terdiri dari Partai Golkar ,PPP, Perindo dan PKB.

( Robi Irwan)
Diberdayakan oleh Blogger.