Jelang Musda, Tri Tegar Murunduri Disebut-Sebut Kandidat Terkuat Ketua KNPI Pasaman Barat

Tri Tegar Marunduri Saat Menyerahkan Bantuan Beberapa Waktu Lalu. Fhoto : Istimewa


PASAMAN BARAT--Hawa dinamika menjelang pemilihan ketua KNPI Pasaman Barat (Pasbar) semakin memanas. 


Beberapa kandidat bakal calon ketua Komite Nasional Pemuda Indonesi Pasaman sudah bermuculan, salah satunya Tri Tegar Marunduri sangat percaya diri maju Calon Ketua (KNPI) Pasaman Barat dan di dukung oleh belasan OKP. 


Tri Tegar Marunduri yang biasa dipanggil sehari-hari bung Tegar menyampaikan ia siap maju jadi calon ketua KNPI Pasaman Barat dan siap untuk bertarung menuju kursi KNPI Pasbar di Musda ke-V, Minggu (7/3/2021) mendatang.


Dan pergaulan Tegar sehari-hari sangat baik dikalangan Masyarakat maupun dilapangan baik diorganisasi maupun LSM dan Wartawan tegar memang akrab dan mudah bergaul.


Bung Tegar sudah siap menuju calon Ketua KNPI Pasaman Barat,dan apapun hasilnya Musda tegar sudah siap menerima baik kalah maupun menang tapi Insyallah kita menang lantaran kita lihat setuasi dan kondisi dilapangan dan sekaligus dukungan belasan (OKP) yang berhimpun Komite Nasional Pemuda Indonesia.


" Kawan-kawan sangat mendukung penuh Bung Tegal maju jadi Ketua KNPI Pasaman Barat dan dukungan dari beberapa (OKP) yang ada di Pasaman Barat," ulasnya.


Ia sangat terimakasih banyak atas dukungan dan  semangat kawan-kawan baik, dan Tegar sendiri siap untuk bertarung maju jadi Ketua KNPI Pasaman Barat dimusda Komite Nasiona Pemuda Indonesia dihari Minggu (7/3/2021) digedung Kantor Bupati Pasaman Barat.


"Alhamdulillah, sahabat-sahabat pemuda memberikan apresiasi dan dukungan kepada saya untuk tampil sebagai Ketua KNPI Pasbar," kata tegar kepada wartawan, Rabu (3/3)


"KNPI ini adalah organisasi kepemudaan yang menghimpun berbagai kelompok dan kalangan. Dan saya tidak ingin kebersamaan pemuda di KNPI itu nanti terpecah hanya karena perbedaan


Tegar mengakui, ada beberapa tokoh partai yang memberikan dukungan kepada dirinya, namun itu bukan atas nama partai. Tapi, memang dukungan itu datang atas nama kebersamaan pemuda.


"Memang ada beberapa tokoh partai politik yang berkomunikasi dengan saya serta memberikan suport. Tapi dukungan itu atas nama senior dan semangat pemuda tegas alumnus Fakultas Ekonomi ini


Tegar mencontohkan kehadiran beberapa orang Anggota DPRD Pasbar, yang hadir pada silaturahmi Tegar dengan sejumlah OKP beberapa waktu lalu.


"Beberapa orang Anggota DPRD Pasbar hadir pada silaturahmi saya baru-baru ini dengan OKP, itu murni dukungan senior kepada junior, tidak ada embel partai politik. Seperti yang di isukan oleh beberapa kalangan yang ingin mehambat saya maju di Musda ke V KNPI Pasbar yang akan di laksanakan Minggu (7/3/021)," tegas tegar


Selain itu, Tegar meminta dukungan dan sokongan kepada para senior, pengurus kecamatan dan OKP se Pasbar. "Mohon doa dan dukungan kita semua. Kita bangkitkan lagi kejayaan pemuda di Pasbar ini," sebutnya.


Ia berharap Musda KNPI Pasaman Barat akan berjalan dengan lancar dan damai mari kita bersama-sama mensukses acara Musda V KNPI dan mari kita patuhi Protokeler kesehatan dan jaga jarak dan rajin cuci tangan. 


( Robi Irwan)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.