Ini Prestasi Yang Diraih Siswa MTsN 2 Pariaman, Pada ATTIN Expo 2022 Tingkat Sumbar

 

PARIAMAN--- Siswa MTsN 2 Pariaman berhasil meraih cabang Tilawah Juara 2 atas nama Resti Umairoh dan juara 3 atas nama Nadia Syahdatul Asiya.


" Untuk Cabang Tafiz Qur'an 2 Juz berhasil meraih juara 2 atas nama Salma Putri Latifah, juara 3 Wafiqah Ulya  dan harapan 1 atas nama Muhyiddin Al Adibi dan cabang silat meraih juara 3 atas nama Indah Permata Sari," kata Kepala MTsN 2 Pariaman, Minggu (27/02/2022), di Pariaman.


Dijelaskannya, perlombaan ini dilaksanakan oleh ATTIN Expo 2022 tingkat Sumbar yang ke-VII yang dilaksanakan tanggal 18 - 27 Februari 2022.


"Prestasi ini menjadi kebanggaan sehingga membawa harum nama MTsN 2 Kota Pariaman di tingkat Sumatera Barat yang dilaksanakan oleh ATTIN Sumbar. Semuanya ini  tentunya akan melengkapi prestasi lain yang telah diperoleh sebelumnya," tambah Emma Marni S.Ag, M.Pd.


Prestasi ini, ulas Emma Marni,  tentunya tidak terlepas dari dukungan dan kerja keras  terutama guru pembimbing dan seluruh keluarga MTsN 2 Kota Pariaman  serta dorongan dari orang tua dan Kakankemenag Kota Pariaman beserta jajaran.


"Ucapan terima kasih tentunya tidak lupa disampaikan kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras membimbing dan motivasi siswa dalam mewujudkan madrasah hebat bermartabat, mandiri dan berprestasi" sehingga mampu meraih prestasi ini. Ke depan tentunya diharapkan lagi memaksimalkan potensi dan kemampuan lagi agar juga bisa menjadi juara pertama," tambah Emma Marni. ( Harsy Warsilah)


Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.