Ajang Porprov Berpotensi Lahirkan Atlit Kelas Dunia, Bupati Ali Mukhni Diapresiasi

Padang Pariaman, BANGUNPIAMAN.COM---Walinagari Pauah Kamba, Kecamatan Nan Sabaris, Kabupaten Padangpariaman mengaku sangat mengapresiasi hasil kerja keras Bupati Padangpariaman H Ali Mukhni dalam menyukseskan jalannya pelaksanaan kegiatan Porprov di Daerah Kabupaten Padang Pariaman.

“Selaku anak nagari kita jelas sangat bangga, karena Padang Pariaman ditunjuk sebagai tuan rumah Porprov ke XV tingkat Sumatera Barat. Apalagi acara pembukaan nya juga berlangsung begitu meriah. Ini jelas membuktikan keseriusan jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Pariaman yang dipimpin Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni sangat serius menyemarakkan kegiatan Porprov di daerah ini,” demikian ditegaskan Walinagari Pauah Kamba, M Nur, dihubungi di ruang kerjanya kemarin.

Menurutnya, bagi anak nagari Kabupaten Padang Pariaman kegiatan Porprov jelas merupakan kebanggaan tersendiri bagi anak nagari.

Hal itu setidaknya terlihat dari antusiasnya semangat masyarakat dalam menyemarakkan serta menyaksikan jalannya pertandingan demi pertandingan yang dilombakan selama pelaksanaan Porprov ke-XV di daerah ini.

“Sebagai contoh pertandingan cabang sepak bola yang dilangsungkan di dua lapangan sepak bola di Nagari Pauah Kamba ini misalnya, hampir setiap harinya penontonnya begitu membeludak, bahkan dampak lainnya juga ikut mendongkrak ekonomi masyarakat, khususnya para pedagang yang berjualan di sekitar arena Porprov dan tempat lainnya.

Di pihak lain sebut mantan anggota KPU Padang Pariaman ini, tidak berbeda dengan ajang Porprov yang pernah di gelar di sejumlah daerah lain di Sumbar, kejuaraan Porprov yang berlangsung di Kabupaten Padang Pariaman jelas memiliki arti yang sangat penting dalam menjaring  potensi atlet olah raga berbakat guna memperkuat Sumbar atau pun Indonesia pada kejuaraan yang lebih tinggi lagi.


Karena tidak tertutup kemungkinan dari ajang Porprov Padangpariaman ini nantinya bisa melahirkan atlet olympiade yang akan memperkuat Indonesia pada ajang internasional nantinya. Demikian pula halnya pemain-pemain sepak bola yang bakal memperkuat Timnas di berbagai ajang kejuaraan.

“Untuk itulah kita tentunya berharap agar momen Porprov ke XV yang digelar di Kabupaten Padang Pariaman kali ini hendaknya bisa dimanfaatkan dengan baik oleh para pemandu atau pencari bakat olah raga. Termasuk diantaranya mungkin bisa dimanfaatkan oleh pelatih Timnas Sepak bola U-19, seperti Indra Safri untuk memantau atau mencari bibit olah raga berbakat yang hadir di ajang kejuaraan Porprov kali ini,” terangnya.

Karena itulah sebutnya, pihaknya tentu menginginkan agar momen berharga ini hendaknya jangan sampai terlewatkan begitu saja. Karena tidak tertutup kemungkinan dari ajang Porprov ke XV kali ini nantinya bisa saja lahir  lahir atlet-atlet kelas dunia, yang nantinya akan memperkuat Indonesia pada berbagai iven dan kejuaraan penting di tingkat internasional.

“Karena itulah sebagai walinagari  kita jelas berharap agar pemantau bakat, seperti pelatih Timnas PSSI U 19, Indra Syafri juga bisa hadir dan turun langsung memantau setiap pertandingan sepak bola yang digelar selama ajang Porprov ini,” harapnya. (***rel/wis)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.