Sekdako Indra Sakti Pimpin Rapat Pemantapan Panitia MTQ Ke-37 Tingkat Sumbar

Sekretaris Daerah Kota Pariaman Indra Sakti, SH, Ketika Memimpin Rapat Pemantapan Persiapan MTQ Ke-37 Tingkat Propinsi Sumatrera Barat, Kamis 5 Oktober 2017, di Aula Balai Kota Pariaman ( Fhoto : Junaidi Kominfo Kota Pariaman)
Pariaman, BANGUNPIAMAN.COM---Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke-37 Tingkat Propinsi Sumatera Barat, akan digelar di Kota Pariaman pada tanggal 4 s/d 11 November 2017 mendatang. Jelang MTQ Ke-37 itu digelar berbagai persiapan pun dilakukan Pemerintah Kota Pariaman, agar pelaksanaan dapat berlangsung sukses.

Sekretaris Daerah Kota Pariaman Indra Sakti, Kamis (5/10) ketika memimpin Rapat Pemantapan Panitia MTQ Ke-37 di aula Balaikota Pariaman berharap, kepada seluruh OPD dan Panitia yang telah dibentuk, baik Panitia dari Provinsi Sumatera Barat maupun Panitia dari Kota Pariaman, untuk dapat memahami tugas dan tanggung jawabnya.

"Dari sekarang kita harus tahu dimana posisi kita, baik tugas dan pelaksanaanya, maupun tanggung jawab setiap OPD terhadap daerah yang disambutnya, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan.Segala hal tekhnis yang dirancang dalam persiapan MTQ ke 37 nanti, hendaknya dapat terkoordinasi dengan baik, agar kita sebagai tuan rumah nantinya, dapat mempunyai kesan yang baik,"kata mantan Kabag Humas Pemko Pariaman itu.

Indra Sakti yang akrab dipanggil Insak itu mengajak, untuk mempersiapkan  dari sekarang. Sehingga Gelaran MTQ ke 37 yang merupakan agenda 2 tahunan Provinsi Sumbar ini, dapat sukses bukan hanya sebagai penyelanggara , tetapi juga sukses dalam hal prestasi.(RLS)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.