PILKADA PASBAR : Hamsuardi-Risnawanto Optimis Menang

Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Hamsuardi dan Risnawanto Optimis Menang. Fhoto : Robi Irwan

PASAMAN BARAT---Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pasaman Barat Hamsuardi-Risnawanto optimis memenangkan Pemilihan Umun Kepala Daerah 2020 yang akan berlangsung 9 Desember 2020.

"Kita optimis menang. Tentu perlu dukungan semua pihak karena tanpa dukungan masyarakat kami tidak ada apa-apanya," kata Bakal Calon Bupati Pasaman Barat Hamsardi usai mendaftar di KPU setempat, Jumat (04/09/2020)

Pasangan Hamsuardi-Risnawanto diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN), PDIP dan PKS ini merupakan pasangan kedua yang mendaftar di KPU.

"Mohon doa dan dukungan kita semua. Mari bersama membangun Pasaman Barat ini. Saya siap mengabdi untuk kampung halaman saya ini," tegasnya.

Hamsuadi merupakan salah satu pamong senior yang kenyang pengalaman di birokrat dengan jabatan terakhir sebagai Kepala Dinas Pemuda Olahraga.

Selain seorang birokrat, Hamsuardi merupakan tokoh relegius yang dikenal dekat dengan semua kalangan.

Sementara itu Bakal Calon Wakil Bupati Risnawanto merupakan seorang politisi PDIP yang pernah menjabat sebagai Wakil Bupati periode 2005-2010.

Saat mendaftar di KPU Pasaman Barat ratusan masyarakat dari berbagai lapisan mengantarkan pasangan ini.

Sementara itu Ketua KPU Pasaman Barat Alharis mengatakan jadwal pendaftaran pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati dimulai hari ini 4 sampai 6 September 2020.

"Mudag-mudahan proses pendaftaran dapat berjalan dengan aman dan lancar. Kami berharap semua pihak mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak," harapnya.

(Robi Irwan)
Diberdayakan oleh Blogger.