Kunjungi Ponpes Darul Ikhlas Sarang Gagak Pakandangan. Suhatri Bur : Empat Tahun Saya Jadi Santri Disini

Bupati Suhatri Bur Saat Mengunjungi Pondok Pesantren Darul Ikhlas Lubuak Tajun Pakandangan Kecamatan Enam Lingkung Sabtu 01 Mei 2021. Fhoto : Humas


ENAM LINGKUNG---Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur, Sabtu (01/05/2021) ini mengunjungi Pondok Pesantren Darul Ikhlas Lubuak Tajun Korong Sarang Gagak Nagari Pakandangan Kecamatan Enam Lingkung.


Pondok Pesantren yang dikunjungi ini adalah tempat Bupati Suhatri Bur menjadi santri selama empat tahun dibawah asuhan Al-Mukaram Almarhum Zubir Tuangku Kuning


Pada kesempatan itu Bupati Suhatri Bur menceritakan perjuanganya selama menjadi santri. " Banyak godaannya untuk berhenti menjadi santri. Karena lulus di Fakultas Ekonomi Universitas Andalas karena harus kuliah akhirnya saya berhenti sementara menjadi santri," ulas Suhatri Bur.

  

Mantan Ketua BAZNAS Padang Pariaman ini  juga bercerita bahwa tempaan menjadi santri sangat membantu dirinya dalam menata kehidupan bermasyarakat dan berhasil menjadi pemimpin Kabupaten Padang Pariaman. 


Bupati Suhatri Saat Menyampaikan Sambutan Dihadapan guru-guru di Pondok Pesantren Darul Ikhlas Sarang Gagak Pakanndangan. Fhoto : Humas


Sementara itu Pimpinan Pondok Pesantren Darul Ikhlas H. Suhaili Tk. Mudo merasa bahagia dikujungi Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur yang juga alumni dari pondok pesantren Darul Ikhlas Lubuk Tajun ini.


"Kita sebagai guru berpesan kepada Bapak Suhatri Bur agar amanah dan sukses memimpin kabupaten Padang Pariaman," ulasnya.


Kunjungan ke Pondok Pesantren Darul Ikhlas Lubuk Tajun tersebut Bupati Suhatri Bur didampingi 12 orang Kepala OPD, dan 5 orang Kabag dilingkungan Sekretariat Daerah Padang Pariaman, Camat Enam Lingkung, Wali Nagari Pakanndangan serta tokoh masyarakat Enam Lingkung.

C

Sebelum ditutup Bupati Suhatri Bur atas nama Pemerintah Kabupaten Padang menyerahkan dana pembangunan sebesar 5.000.000, serta sumbangan dari anggota  Tim Safari Ramadhan sebesar 6.750.000.   (rel/wis)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.