Kadis Kominfo Kota Pariaman Buka Secara Resmi Workshop Lomba Video Kreatif

 


PARIAMAN--- "Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, workshop pembuatan lomba video kreatif antar desa dan kelurahan se-Kota Pariaman secara resmi saya buka" ungkap Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Hendri, S.Sos ketika membuka Workshop Lomba Video Kreatif di Ruang Pertemuan Kecamatan Pariaman Selatan, Selasa (13/10/2020) pagi.


Hendri sebutkan kegiatan ini adalah bentuk inovasi baru yang digarap oleh Disparbud, yang bertujuan untuk menggali potensi yang ada di desa dan kelurahan, agar potensi yang ada di desa dan kelurahan tersebut bisa terangkat baik dari segi UMKM atau desa wisatanya.


Carilah ide-ide kreatif di desa masing-masing, karena sekarang desa itu tidak lagi hanya menjadi objek saja, tapi dengan adanya undang-undang desa dan dana desa, maka desa tersebut sudah bisa menjadi subjek pembangunan yang bisa mempromosikan segala potensi yang ada di desa.


“Dengan adanya lomba pembuatan video kreatif tersebut, maka anak-anak muda yang selama ini kerjanya menganggur, yang kerjanya cuma ingin menjadi pegawai negeri saja, yang kerjanya ingin merantau, semua itu bisa diganti dengan berpartisipasi mengeluarkan semua bakat yang ada pada diri masing-masing untuk kemajuan desa mereka. Kalau desa itu bisa berdaya, pemudanya bisa kreatif, maka pemuda tersebut bisa juga menjadi tulang punggung ekonomi desa mereka sendiri”, terang Hendri.


Beliau juga menjelaskan, “Lomba Video Kreatif yang dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman ini, diikuti oleh 71 Desa dan Kelurahan yang ada di kota pariaman. Tiap Desa dan Kelurahan mengutus tiga orang peserta yang menurut mereka mempunyai potensi dalam pembuatan video kreatif tersebut”.


“Workshop dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan covid-19, oleh karena itu kegiatan pelatihan pembuatan video tersebut dibagi menjadi dua shift, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan pada saat pandemi ini”, ulas Kadis Kominfo Kota Pariaman ini.


Hendri berharap, dengan adanya lomba ini pariwisata Kota Pariaman semakin maju, dan Kota Pariaman akan bisa dilihat oleh semua orang, baik domestik ataupun mancanegara.


Workshop tersebut dihadiri oleh Camat Pariaman Selatan Suryadi, dan bertindak selaku Narasumber adalah Marhen Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman. ( KL)

Tidak ada komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Diberdayakan oleh Blogger.